Belajar Pengadaan bersama heldidotnet – GRATIS – 5 dan 6 September 2020
Prioritas Kabupaten Cianjur dan Sukabumi, namum dari umum dan lainnya tetap bisa daftar dan ikut (kalau kuota prioritas masih kurang). Mangga kanggo ASN Kabupaten Sumedang, Tasikmalaya, Banjar, oge Bogor nya, mangga bilih bade ngiringan nya.
Setelah 3 sesi belajar pengadaan bersama www.heldi.net alhamdullilah berjalan dengan baik dan lancar, in sha Alloh akan kembali diselenggarakan Belajar Pengadaan Gratis untuk sesi-4 bulan September 2020. Direncanakan sesi September Ceria ini akan di prioritaskan untuk teman teman yang ada di daerah Cianjur, Sukabumi serta ASN Bogor yang masih tertinggal pada sesi sesi sebelumnya. Namun apabila ASN dari daerah lain ada yang berminat juga untuk mengikutinya, silahkan jangan sungkan untuk mendaftar pada tautan google form yang ada pada postingan ini. Begitu pula dari kalangan penyedia atau umum lainnya bila ingin mengikuti silahkan ya. Selama kuota masih bisa (100 orang) silahkan daftar.
Jadwal Acara Belajar.
Belajar Pengadaan bersama www.heldi.net sesi-4 ini akan diadakan pada tanggal 5 dan 6 September 2020, masih di hari Sabtu dan Minggu, mumpung saya belum ada jadwal kuliah. Seperti biasa mulai pagi jam 08.00 sampai dengan 16.00 WIB. Bagi yang masing kosong waktunya silahkan daftar.
Sesi 4 ini masih sama bahasannya, yaitu Pengadaan Barang/Jasa berdasarkan Perpres 16 tahun 2018, namun tentunya tidak mungkin semua bagian dalam perpres dibahas, paling hanya sekitar 50% materi standar yang biasa diberikan di pelatiahan 4-5 hari yang dapat disampaikan dalam 2 hari ini. Materi terkait Pelaksanaan Pemilihan dan Pelaksanaan Kontrak tidak akan sempat dibahas dalam Belajar Pengadaan Bersama selama 2 hari ini.
Kemudian juga mohon diingat bahwa selama 2 hari acara Belajar, tidak akan membahas:
Tidak membahas praktek atau kasus pengadaan di lapangan, paling sekilas sekilas saja untuk memperkuat pemahaman materi.
Tidak membahas tips dan trik menang Tender.
Tidak membahas membuat Dokumen Pemilihan.
Tidak membahas Permen PUPR dan aturan lain di luar perpres 16 tahun 2018.
Tidak membahas Unit Kompetensi tertentu sampai mendalam.
Tidak membahas topik pengadaan yang diperdebatkan di WAG atau Telegram grup Pengadaan.
Tidak membahas Audit Pengadaan untuk Inspektorat/APIP
Tidak membahas penyedia masuk katalog elektronik dan transaksi epurchasing, apalagi bahas kapan ols tayang kembali ya 🙂
Cara Pendaftaran.
Untuk bisa mengikuti acara ini, silakan rekan rekan mengisi google form di bawah ini:
https://forms.gle/FUnvnUNQb57t9YgT7
Setelah diisi, untuk yang terundang maka akan dikirim email yang berisi link ke grup WA/Telegram dan link ke registrasi ZOOM Meeting acara nanti. Jadi tolong gunakan email yang aktif dan selalu buka emailnya, untuk konfirmasi pendaftaran. Pendaftaran akan ditutup pada tanggal 1 September 2020.
Bahan Ajar untuk Belajar
Bahan ajar utama untuk belajar pengadaan bersama tetap menggunakan Buku Saku atau buku rangkuman perpres yang hanya 2 lembar saja. Jadi mohon buku rangkuman dapat di print sebelum acara dan dipegang digunakan selama acara berlangsung. Sedangkan buku perpres dan slide silahkan digunakan sebagai bahan referensi. Untuk lengkapnya bahan ajar keseluruhan dapat di download pada postingan berikut ini:
Oke jadi intinya sekali lagi saya sampaikan bahwa selama 2 hari akan belajar pengadaan secara mendasar dari perpres 16 tahun 2018, sekitar 50% materi pelatihan dasar standar yang biasa dilakukan 4-5 hari akan diberikan di sesi kali ini. Siapkan dopping nya dan cemilannya, karena acara akan berlangsung menarik dari pagi hingga sore, dua hari lagi ya. Gratis juga… mantap deuh! 🙂
Bagaimana ujiannya? silahkan lakukan ujian secara mandiri melalui website LKPP (www.ppsdm.lkpp.go.id). Dengan persyaratan sebagai berikut:
Membuat akun LKPP Conect di siapkan beberapa hal berikut :
Pesyaratan untuk pendaftaran akun.
1. Foto KTP
2. Pas Foto 3×4 format .jpeg (di gunakan untuk foto di sertifikat)
3. Alamat email aktif
4. Nomor hp aktif WA
5. Tempat bertugas beserta, alamat kantor dan NIP. (jika PNS).
6. Pendidikan terakhir beserta gelar akademis
Persyaratan untuk mengikuti Ujian tingkat dasar
1. Surat tugas (di scan)
2. Scan/ foto KTP
3. Self assesment covid-19 ( rapid test bisa di labkesda)
4. Portofolio kompetensi ( jika sudah pernah menjadi PPHP/ PjPHP/ PPTK maupun KPA)
Sertifikat mengikuti acara belajar bisa disediakan, namun untuk pembuatan dan pengirimannya (via email) berbayar rp 50.000,- saya subkon kan ke teman pembuatannya dan pengirimannya, agar tidak repot sendiri. Acaranya tetap Gratis ya, yang diminta biaya administrasi itu adalah bagi yang meminta dibuatkan sertifikat pelatihan. Ya mungkin untuk bukti ke atasannya, atau untuk menambah angka kredit, dsb. Perlu diketahui sertifikat dikeluarkan dan menggunakan QR atas nama PRIBADI oleh saya Heldi Yudiyatna, jadi bukan dari suatu lembaga pelatihan atau instansi tertentu. Apabila membutuhkan sertifikat dengan format cukup seperti tersebut silahkan nanti dikoordinasikan dengan nomor WA admin. Mohon maaf begitu adanya ya, hanya format seperti ini yang bisa saya sediakan.
Diantos nya rerencangan sadayana di kaping 5 sareng 6 September 2020, hayu urang ramekeun nya.
Terima kasih atas sharing dan pelatihan dasar PBJP Perpre 16/18 Pak Heldi.. sangat membuka wawasan & menbantu dalam proses PBJ di KLPD khusus nya bila ada hal2 khusus sehingga tetap compliance dengan aturan yang berlaku.. Hatur nuhun pak.. Jazakallah khairon Katsiron
Alhamdulillah.. materi yg diberikan sangat jelas sekali dan byk ilmu yg bisa saya dapatkan selama 2 hari ini.. Terimakasih byk Pak Heldi atas waktu dan ilmu nya.. semoga bermanfaat untuk semuanya.. Aamiin..
Sukses terus Pak Heldi..
Assalamualaikum wr wb.
Alhamdulilah, terima kasih pak share ilmu nya. semoga kedepan bisa
bertemu lagi di lain kesempatan.
salam
Terimakasih pak sudah mau berbagi ilmu tentang PBJ, sangat membantu bagi temen temen yang akan baru belajar tentang PBJ.
Semoga berkah ya pak Heldi aamiin..
Salam untuk anak2 di D23..
#salampengadaan
terimakasih banyak atas ilmu yang diberikan dari yang tidak tahu menjadi tahu…sehat dan sukses selalu pak.
Ilmunya berguna banget, kisi”nya mudah d cerna…
mksih ilmunyaa kang semoga sehat selalu..
Terimakasih Pak Heldi, atas kesempatan, waktu dan ilmu pengetahuannya. Jelas dan komunikatif. Semoga sehat dan berkah bersama keluarga pak…
Terima kasih pencerahannya selama 2 hari ini..Semoga sukses..