Liburan semakin dekat tapi gatau mau liburan kemana, destinasi belum ada tapi anak sudah meronta-ronta buat liburan. Gausah bingung karena saya punya destinasi wisata berenang yang menyenangkan untuk kamu dan keluargamu berlibur.


Tempat wisata yang saya maksud adalah Waterboom Yasmin Sport Center yang merupakan sebuah lokasi olahraga berfasilitas kolam renang yang sangat menarik perhatian para wisatawan, khususnya masyarakat Bogor dan sekitarnya. Kolam renang Yasmin Sport Center berlokasi di jalur utama komplek perumahan Yasmin kota Bogor, di samping Supermarket Giant Yasmin.

Kolam renang ini sering ramai dikunjungi oleh masyarakat kota Bogor dan sekitarnya, dikarenakan lokasinya yang strategis dan juga fasilitas yang lengkap, Yasmin Sport Center menyediakan tiga buah kolam renang, kolam renang pertama untuk balita yang tinggi kedalamannya kurang dari 60cm, di kolam balita juga terdapat dua perosotan dan air mancur kecil untuk bermain.

Kolam kedua untuk usia anak-anak dan dewasa, di kolam ini terdapat lima macam perosotan yang dapat kita gunakan, selain dari itu juga terdapat ember berukuran sedang yang siap menumpahkan air.

Kolam ketiga khusus untuk dewasa memiliki kedalaman 1-2 meter, kolam ini cocok buat kamu yang serius renang karena memiliki lintasan yang cukup panjang.


Soal keamanan gausah ditanya lagi, Yasmin Sport Center memiliki lifeguard yang profesional. Jadi kamu gak perlu khawatir lagi soal keamanan ketika berenang, kamar mandinya pun sangat diperhatikan kebersihannhya. Pokoknya kamu gak bakal rugi buat berenang di Yasmin Sport Center.
Yasmin Sport Center buka dari pukul 08.00 sampai 17.30 SETIAP HARI, untuk harga tiketnya seharga 20.000 untuk WEEKDAY dan 25.000 untuk WEEKEND. Pengecualin untuk HOLIDAY biasanya tiket akan lebih mahal dari biasanya, terakhir ketika saya liburan harga tiketnya 35.000.
Selamat menikmati liburan dan berenang di kota Bogor.