Jadwal Pembukaan Pemilihan Penyedia Baru di katalog Elektronik LKPP.

Iseng iseng buka website katalog elektronik lkpp diperoleh informasi adanya pembukaan beberapa komoditas untuk katalog elektronik LKPP. Diantaranya adalah pembukaan pemilihan penyedia Penerangan Jalan Umum, Pupuk dan Pestisida, dan Benih Hortikultura, untuk lengkapnya pengumuman pemilihan penyedia dapat dilihat pada website : https://e-katalog.lkpp.go.id/

Untuk komoditas katalog Penerangan Jalan Umum (PJU), pengumuman sudah dimulai sejak tanggal 26 Juni, kemudian penjelasan tanggal 2 Juli dan direncanakan selesai pada tahapan penetapan penyedia yaitu pada tanggal 7 Agustus 2020. Berikut jadwal lengkapnya, bagi para penyedia yang ingin mengikuti pemilihan penyedia katalog elektronik PJU, silahkan pendaftar pada website https://e-katalog.lkpp.go.id/

Jadwal pemilihan penerangan jalan umum

Diumumkan di website e-katalog.

Pengumuman ini tidak di unggah di website resmi terdepan di www.lkpp.go.id (koreksi sudah diumumkan per tanggal 29 Juni 2020 di alamat http://www.lkpp.go.id/v3/#/read/5859) sehingga para penyedia yang ingin mengikuti katalog elektronik LKPP harus sering sering melihat pengumuman di website e-katalog yaitu : https://e-katalog.lkpp.go.id/ . Semua proses pemilihan penyedia dalam katalog elektronik ini dilakukan secara elektronik dalam artian meminimalisir kontak apalagi dalama masa pandemi ini ya. Sehingga hampir semua tahapan dilakukan melalui sistem secara elektronik, mulai dari pengumuman, pemasukan penawaran dengan unggah file ke sistem, sampai dengan pengumuman terakhir juga di sistem atau aplikasi katalog elektronik. Begitu pula untuk pembuktian kualifikasi nya sesuai dengan SE Kepala LKPP nomor 4 tahun 2020 akan mengikuti prosedur pembuktian kualifikasi selama masa pandemi Covid-19 sekarang ini.

Kepastian pembukaan kembali penyedia PJU sudah lama dinantikan karena mengingat kontrak eksisting para penyedia yang tayang sekarang di ekatalog LKPP akan berakhir pada akhir Juni 2020. Terakhir untuk komoditasi PJU telah dilakukan penjelasan pada awal tahun 2020 seperti pada berita dibawah ini. Begitu pula beberapa komoditas atau jenis barang yang ditunggu untuk pembukaan kembali penyedia nya diantaranya adalah online shop komputer, online shop perkakas, dan beberapa komoditas lainnya yang akan berakhir kontrak katalog nya pada tahun 2020 sekarang ini. Online shop komputer sudah sempat diperpanjang datu kali pada akhir tahun 2019 kemarin.

Beberapa Pemilihan Penyedia Komoditas Lainnya segera dibuka.

Akan segera di buka beberapa komoditas lainnya untuk dilakukan pemilihan penyedia katalog elektronik (e-katalog) tetap pantau saja yang guys website LKPP  di http://www.lkpp.go.id/v3/ atau ekatalog di  https://e-katalog.lkpp.go.id/ agar tidak ketinggalan berita atau informasi terkait pembukaan dan pendaftaran baru katalog elektronik di LKPP. Karena sekalinya ketinggalan kereta maka nunggu kereta selanjutnya lumayan lama, bisa dua atau tiga tahun lebih, karena kontrak katalog elektronik biasanya berlaku long term alias lebih dari satu tahun.

=======

Penjelasan pemilihan penyedia katalog Penerangan Jalan Umum

Perpanjangan Kontrak Katalog online shop Komputer

Bagaimana cara menjadi Penyedia Katalog Elektronik LKPP

Persyaratan barang/jasa tayang di katalog elektonik.